Our Networks krazymarket.com dailysocial.net bolalob.com infokost.net

Rabu, 27 Juli 2011

muka baru di puji



Print

BERLIN – Tiga pemain baru Real Madrid yang masih berusia muda mendapatkan banyak pujian. Mereka adalah Fabio Coentrao, 23; Jose Maria Callejon, 24; dan Raphael Varane, 18.

Coentrao yang didatangkan dari Benfica dan Varane (mantan Racing Lens) tampil memukau di sektor belakang Los Blancos selama tur Amerika Utara.Begitu pula Callejon yang bergabung dari Espanyol menunjukkan aksi-aksi memukau di sektor depan.

Mereka mendapat pujian dari Entrenador Jose Mourinho,el capitan Iker Casillas,serta penasihat presiden Zinedine Zidane.Orang-orang berpengaruh di Santiago Bernabeu itu percaya penampilan bagus trio Coentrao,Callejon,dan Varane akan membuat Madrid tampil kompetitif musim depan.

“Saya hanya bermain berdasarkan perintah dan keinginan Mourinho.Bagi saya,tampil sebagai bek atau gelandang bukan masalah besar.Semuanya saya serahkan kepada pelatih.Dia yang tahu kemampuan saya,”ujar Coentrao kepada Marca.“Yang pasti,kehadiran saya di Madrid untuk membantu meraih gelar,” kata fullback seharga 30 juta euro itu.

Selain Coentrao,Callejon,dan Varane, Madrid sebenarnya masih memiliki dua pemain baru lagi yang berasal dari Bundesliga dan membela timnas Turki. Mereka adalah Nuri Sahin dari Borussia Dortmund serta Hamit Altintop (eks Bayern Muenchen). Namun, belum ada penampilan membanggakan yang ditunjukkan Sahin maupun Altintop.

Bahkan,Sahin harus mengalami cedera serius pada ligamen lutut kiri di hari pertama latihan pramusim.Pemain seharga 10 juta euro itu pun terancam absen di laga pembuka Primera Liga. Dari lawatan ke Amerika Utara,pertandingan uji coba pramusim Madrid akan berlanjut ke Eropa.

Dini hari nanti mereka akan tampil Olympia stadion Berlin menghadapi Hertha Berlin. Jika bagi Madrid ini akan menjadi laga biasa,tidak dengan Die Alte Dame.Sebab,Hertha baru saja mendapat tiket promosi dari Divisi II ke Bundesliga.Armada perang Markus Babbel itu tengah menyiapkan diri menyongsong musim kompetisi baru Bundesliga yang akan bergulir awal Agustus.

”Kami masih melakukan persiapan sebelum musim baru dimulai.Walau tidak sebagus harapan,kami tetap optimistis. Pertandingan melawan Madrid akan menjawab sejauh mana kami berkembang,”ujar Babbel dikutip Markische Allgemeine.“Melawan tim kuat adalah kesempatan bagus kami menguji kekompakan tim,”lanjut mantan bak kanan Der Panzer itu.

Babbel menyatakan akan menguji semua sektor Hertha ketika meladeni Los Blancos. Namun,prioritas adalah lini depan yang belakangan ini tampil mengecewakan. Produktivitas para penyerang me-nurun yang mengakibatkan dua kekalahan dari empat laga persahabatan terkini. Mereka ditumbangkan dua klub Swiss Young Boys 2-4 dan FC Basel 0-3 serta hanya menang 2-1 atas tim Israel Hapoel Tel Aviv.

Hertha juga bermain imbang 2-2 dengan klub Republik Ceko Sigma Olomouc. Masalah lain yang menghadang Babbel adalah cedera sejumlah pemain di sesi latihan pramusim.Hertha kemungkinan tetap belum bisa menampilkan Adrian Ramos dalam waktu dekat

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
my other link Free download mp3 | facebookgenerator - hacking teknik | danger of smoking